Langsung ke konten utama

Lirik Lagu Indonesia Pusaka (Lagu Nasional)

Lagu Wajib Nasional : Indonesia Pusaka

Judul : Indonesia Pusaka
Dipopulerkan Oleh : Ismail Marzuki
Karya Cipta : Ismail Marzuki
Dalam Album : Lagu Nasional

Pencipta Lagu Indonesia Pusaka adalah Ismail Marzuki
Lagu Indonesia Pusaka yang diciptakan oleh Ismail Marzuki ini mempunyai unsur yang sangat komplit. Liriknya sangat indah, musikalitasnya luar biasa, dan maknanya sangat mendalam. Mendengarnya membuat kita makin mencintai tanah pertiwi. Mau atau tidak mau, suka atau tidak suka, Indonesia adalah tanah tempat kita lahir, tumbuh besar, sekaligus tempat beristirahat kelak di hari tua. Sudah sewajarnya apabila kita mencoba untuk sedikit memberi balas budi pada tanah pertiwi, setidaknya dengan menumbuhkan rasa cinta Indonesia. Berikut Lirik Lagu Indonesia Pusaka.

Indonesia Pusaka - Ciptaan Ismail Marzuki
Indonesia Pusaka - Ciptaan Ismail Marzuki


Lirik Lagu Indonesia Pusaka


Indonesia tanah air beta
Pusaka abadi nan jaya
Indonesia sejak dulu kala
Tetap di puja-puja bangsa

Di sana tempat lahir beta
Dibuai dibesarkan bunda
Tempat berlindung di hari tua
Tempat akhir menutup mata

Sungguh indah tanah air beta
Tiada bandingnya di dunia
Karya indah Tuhan Maha Kuasa
Bagi bangsa yang memujanya

Indonesia ibu pertiwi
Kau kupuja kau kukasihi
Tenagaku bahkan pun jiwaku
Kepadamu rela kuberi
Catatan: Blog Mabes Lirik ini hanya memuat lirik lagu beserta informasi dari lagu yang bersangkutan tersebut. Kami TIDAK berbagi link download lagu mp3.