Langsung ke konten utama

Lirik Lagu Hari Merdeka (Lagu Nasional Indonesia)

Lagu Wajib Nasional : Hari Merdeka

Judul : Hari Merdeka
Dipopulerkan Oleh : Husein Mutahar
Karya Cipta : Husein Mutahar
Dalam Album : Lagu Nasional

Sekilas tentang H Mutahar Pencipta Lagu Hari Merdeka
M. Husein Mutahar lahir di Semarang, Jawa Tengah, 5 Agustus 1916 – meninggal di Jakarta, 9 Juni 2004 pada umur 87 tahun lebih dikenal dengan nama H. Mutahar, adalah seorang komponis musik Indonesia, terutama untuk kategori lagu kebangsaan dan anak-anak. Lagu ciptaannya yang populer adalah hymne Syukur (diperkenalkan Januari 1945) dan mars Hari Merdeka (1946). Karya terakhirnya, Dirgahayu Indonesiaku , menjadi lagu resmi ulang tahun ke-50 Kemerdekaan Indonesia. Lagu anak-anak ciptaannya, antara lain: Gembira, Tepuk Tangan Silang-silang, Mari Tepuk, Selamatlah, Jangan Putus Asa, Saat Berpisah, dan Hymne Pramuka.

Hari Merdeka
Hari Merdeka

Lirik Lagu Hari Merdeka

Tujuh belas agustus tahun empat lima
Itulah hari kemerdekaan kita
Hari merdeka nusa dan bangsa
Hari lahirnya bangsa Indonesia
Merdeka

Sekali merdeka tetap merdeka
Selama hayat masih di kandung badan
Kita tetap setia tetap setia
Mempertahankan Indonesia
Kita tetap setia tetap setia
Membela negara kita
Catatan: Blog Mabes Lirik ini hanya memuat lirik lagu beserta informasi dari lagu yang bersangkutan tersebut. Kami TIDAK berbagi link download lagu mp3.